Memiliki kulit yang cerah, fresh, dan glowing adalah dambaan setiap perempuan. Kulit yang tampak cerah, segar, dan glowing membuat kecantikan alami kita makin terpancar. Banyak perempuan yang melakukan berbagai cara agar kulit wajah mereka tampak sehat, cerah, dan glowing mulai dari rutin menggunakan skincare sampai melakukan perawatan ke klinik-klinik kecantikan.
Namun tahukah kamu jika ada beberapa kebiasaan sederhana yang dapat kamu lakukan di pagi hari yang juga dapat bantu bikin kulit wajahmu glowing? Berikut ini adalah beberapa kebiasaan sederhana di pagi hari yang dapat bantu bikin kulit wajahmu glowing.
1. Minum Segelas Air
Saat tidur tubuh kita berpuasa. Kondisi ini rentan membuat kita dehidrasi. Untuk itu minum segelas air sangat dianjurkan setelah bangun tidur. Minum segelas air dapat membantu tubuh pulih dari dehidrasi akibat semalaman berpuasa.
Selain itu minum air putih di pagi hari juga bermanfaat untuk kecantikan kulitmu. Kondosi dehidrasi dapat membuat kulit kering dan tampak lebih kusam. Oleh karena itu minum segelas air di pagi hari sangat penting karena dapat menghidrasi kulit agar kelembapannya terjaga sehingga wajah tampak glowing dan cerah.
2. Olahraga
Selain minum air putih di pagi hari, olahraga juga bisa bantu bikin kulit wajahmu glowing. Olahraga dapat membantu melancarkan sirkulasi darahmu yang membuat suplai oksigen dan nutrisi ke kulitmu juga lancar sehingga kulit tampak lebih cerah bercahaya.
Selain itu olahraga juga dapat bantu meningkatkan produksi kolagen. Kolagen berperan untuk menjaga keelasitasan kulit. Dengan meningkatnya produksi kolagen maka kulitmu akan tetap lembap dan kecang. Jadi coba lakukan olahraga secara rutin 4-5 kali seminggu, minimal 30 menit untuk memiliki kulit yang glowing dan sehat
3. Skincare Pagi
Hal yang tidak boleh kamu lewatkan di pagi hari agar kulitmu tetap glowing adalah memakai skincare di pagi hari. Di pagi hari kamu tidak perlu menggunakan banyak produk skincare. Kamu cukup menggunakan basic skincare seperti membersihkan wajah menggunakan face wash dan melembapkan wajah menggunakan toner ataupun pelembab. Setelah mencuci muka dan melembapkan kulit wajah, jangan lupa aplikasikan tabir surya dengan spf minimal 30 untuk melindungi kulitmu dari dampak buruk sinar UV. Dengan melakukan rutinitas sederhana ini akan membantu menjaga kesehatan kulitmu dan menambahkan kilau alami pada kulit wajah.
Itu dia 3 kebiasaan sederhana di pagi hari yang dapat kamu lakukan untuk bantu membuat kulit wajahmu glowing.
Fungsi Serum Pencerah Wajah Terbaik
16 Maret 2022 | 885
Anda sudah rajin cuci muka, scrubbing beberapa kali seminggu, dan tidak melupakan pelembab pagi dan malam serta tabir surya? Ternyata itu saja belum cukup untuk kulit. Anda perlu ...
Cawe-cawe Presiden Jokowi: Mengabdi pada Indonesia atau Mengejar Impian Pribadi?
28 Sep 2023 | 514
Dalam artikel ini, kita membahas fenomena pejabat negara, termasuk Presiden Jokowi, yang terlibat dalam mencari pemimpin selanjutnya atau mempromosikan calon pemimpin baru. Terdapat ...
Tips Tampil Menarik dengan Berhijab
9 Sep 2020 | 1443
Setiap wanita pastinya selalu ingin tampil menarik dan menawan, tetapi bukan berarti harus seksi ya. Hal menarik juga dapat diwujudkan dengan penampilan berhijab loh. Dan hijab pun adalah ...
Perawatan Kulit Wanita Tipe Berminyak dan Sensitif
1 Jan 2019 | 1954
Jenis kulit wajah terbagi dalam beberapa kategori, yaitu jenis kulit normal, kulit berminyak, kult kering serta kulit wajah sensitif. Dan pada sebagian orang juga ada yang memiliki jenis ...
Pendidikan Berkualitas dan Terjangkau di Ma'soem University, Universitas Swasta Bandung
8 Sep 2024 | 47
Ma'soem University telah lama dikenal sebagai salah satu universitas swasta di Bandung yang menawarkan pendidikan berkualitas dengan biaya yang terjangkau. Universitas ini tidak hanya ...
27 Mei 2024 | 191
Ma'soem University menawarkan kesempatan emas bagi para mahasiswa yang ingin menggabungkan antara studi dan hafalan Al-Qur'an melalui program beasiswa tahfidz 2 juz dan kuliah ...